Kodeks Boxer

Prajurit asal Jawa di Filipina dari Kodeks Boxer
Prajurit Maluku di Filipina dari Kodeks Boxer

Kodeks Boxer, terkadang dikenal sebagai Manuskrip Manila, adalah sebuah manuskrip yang ditulis pada sekitar tahun 1590,[1] yang berisi gambar-gambar kelompok etnis di Filipina pada masa kontak awal mereka dengan bangsa Spanyol. Selain deskripsi dan catatan sejarah soal Filipina dan berbagai negara Timur Jauh lainnya, kodeks tersebut juga berisi tujuh puluh lima gambar berwarna dari para penduduk kawasan tersebut dan pakaian adatnya. Sekitar lima belas ilustrasi menampilkan penduduk Kepulauan Filipina.[2]

Catatan

  1. ^ Lilly Library, Indiana University, Bloomington, Indiana (U.S.A.), Catalogue Record of the Boxer Codex[pranala nonaktif permanen]
  2. ^ Roces 1977, hlm. 1003.

Referensi

  • Roces, Alfredo R., ed. (1977), "Boxer Codex", Filipino Heritage: the Making of a Nation, IV, Philippines: Lahing Pilipino Publishing, Inc. 

Pranala luar

Wikimedia Commons memiliki media mengenai Boxer Codex.
  • Record and manuscript of the Boxer Codex at Indiana University